Selasa, 11 Oktober 2022

4 Tips Membeli Novel Murah


Apa kalian tipe suka membaca buku fisik? Suka membaca buku-buku novel? Merasa gak sih makin tahun makin mahal aja ya perasaan buku novel. Ketika minat baca lagi tinggi, harganya pun ikut juga melambung tinggi. Semahal-mahalnya novel pastikan membeli novel original/asli ya. Nah coba simak berikut 4 tips membeli novel murah dari Kimel~

1. Ikuti Sosial Media Penerbit
Sering-seringlah pantau media sosial penerbit, paling mudah yang bisa dilakukan adalah ikuti sosial media penerbit di Instagram. Buku Mojok dan Coconutbook Official adalah salah satu penerbit yang biasanya mereka bisa tiba-tiba mendadak ada promo loh, apalagi buku terbitan terbaru atau bisa ada mendadak promo buku perpaket dengan harga yang terjangkau.


2. Belanja Online di Official Store
Setelah kita sudah memantau tips nomor 1, langkah selanjutnya adalah membeli nya di offcial store. Iya beli di official store mereka biar terjamin keaslian buku tersebut dan juga mudah melakukan retur jika ada hal yang tak di inginkan terjadi.


3. Membeli di Bazaar Buku Murah
Tidak hanya buku keluaran lama terkadang kalian bisa mendapatkan buku keluaran terbaru dengan harga miring di tempat bazar buku murah. Contoh bazaar buku yang mudah di dapatkan dan ditemukan adalah toko buku Gramedia. Untuk tahu info Gramedia ada bazar buku murah silahkan ikuti akun instagram Gramedia kota kalian ya!

4. Membeli pada Saat Tanggal Cantik
Tunggu dan bersabar lah dimomen spesial atau di tanggal cantiks, seperti 10.10, 11.11 atau 12.12. Bersabar sedikit tidaklah apa selama bisa membeli buku dengan harga yang terjangkau dan kalian bisa berhemaaat~


Nah itu dia beberapa tips dari Kimel yang bisa di terapkan dengan mudah, kalo kalian gimana nih cara berhemat untuk membeli buku? Jangan lupa ya beli novel original atau asli, jangan tergiur harga murah eh ternyata kw, kan kasian penulis dan penerbit huhuuhuuu. gpp kok dapat harga mirin asal bukan beli yang bajakan.
Kalo bisa dapat setengah harga kenapa harus full price~